Sesungguhnya Islam tidak menghalalkan segala cara .
Jihad dalam peperangan atau berperang memiliki nilai-nilai luhur dan suci .
Tanpa dendam, dan memiliki batasan-batasan dalam pelaksanaannya .
Teriakan " Allahu Akbar " pun tidak diteriakan dengan emosi, tetapi sebagai simbol berserah diri, bahwa kita yang kecil ini, akan melakukan dengan sebaik-baiknya yang kita bisa dan semoga Allah berkenan dan menolong kita .
Jika ada orang berkata, merujuk dari sebuah kisah tentang seseorang yang begitu mendengar seruan jihad, lalu menyerbu seorang diri kedalam barisan tentara Qafir yang ada disekitarnya, hanya dengan sebilah pedang, itu dapat disamakan dengan aksi serangan bunuh diri, itu adalah " salah besar ". Hanya Allah lah yang Maha Mengetahui umur manusia, dan hanya dengan pertolongan Allah lah orang itu masih memiliki keselamatan atau tidak, dan itu berarti orang tersebut masih memiliki kesempatan untuk selamat dan memenangkan peperangan .
Umur saya mungkin tidak lah lama lagi, namun saya tidak akan menyerahkan sisa umur saya untuk sebuah kematian yang mendahului kekuasaan Allah atasnya .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar